Francois Bozize |
Kevin Bozize sang anak presiden yang juga merupakan seorang perwira berpangkat kapten telah menolak membayara tagihan hotel berbintang lima Ledger plasa hotel untuk biaya penginapan,makan dan fasilitas lainnya yang mencapai 148 juta rupiah walaupun awalnya kevin membantah tuduhan tersebut dan mengatakan telah membayar semua tagihan hotelnya namun setelah diperiksa lebih lanjut ternyata Kevin tidak terbukti membayar dan setelah itu sang presiden langsung memerintahan penangkapan untuk anaknya sendiri tanpa pandang bulu.
memang di Afrika tengah sendiri banyak kasus para perwira militer mereka kerap menggunakan kekuasaan untuk menikmati fasilitas mewah seperti hotel,tempat hiburan, secara gratis dan anak presiden ialah salah satu contohnya, dan yang luar biasa sang presiden tidak melindungi anaknya sendiri namun malah memperlakukannya seperti warga negara lain dalam proses hukumnya, ini adalah upaya yang baik dan contoh yang baik dalam upaya Afrika tengah memerangi kasus-kasus seperti ini.
sebagai seorang kepala negara ketegasan dan contoh teladan inilah yang sangat diperlukan dalam memimpin sebuah pemerintahan supaya yang dipimpinnya merasa nyaman dan keadilan mereka bisa terjaga. Jika disangkutpautkan dengan Indonesia dengan banyaknya kasus korupsi di negeri ini, sudahkah para penguasa mencontoh sang presiden dalam persamaan di dalam hukum bukankah yang terjadi sebaliknya kekuasaan dijadikan alat untuk melindungi kejahatan yang berafiliasi dengan penguasa tersebut baik keluarga, anggota partai ataupun penyokong dana?
Sebuah teladan yang baik dari seorang presiden yang jauh disana semoga semangatnya tertular ke semua jajaran penguasa di negeri ini untuk tidak melindungi siapapun yang berbuat kejahatan walaupun saudara,keluarga,anggota partai atau apapun juga.
salam
0 comments:
Posting Komentar